Jakarta, ebcmedia – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ario Tedjo mengumumkan 31 cabang olahraga dan 599 atlet akan mewakili indonesia pada Sea Games 2023, Senin (17/04/2023).
31 cabang olahraga dan 599 atlet yang terdiri dari 372 putra dan 220 putri akan menjadi bagian kontingen Indonesia pada sea games kamboja.
Jumlah ini lebih banyak 100 atlet dari sea games vietnam, dimana Indonesia mengirim 499 atlet.
Membengkaknya jumlah atlet lantaran cabang olahraga yang dipertandingkan di kamboja didominasi nomor beregu.
Adapun kemenpora menargetkan 60 medali emas dan minimal berada di tiga besar klasemen akhir.
Sama dengan posisi indonesia pada sea games vietnam.
” Jadi secara singkat saya jelaskan pada Sea Games 2023 Kamboja, untuk cabor yang kita ikuti sebanyak 31 cabang olahraga, dan untuk atlet akan kita kirim sebanyak 599 atlet, ini memang ada kenaikan hampir 100 atlet dibandingkan sea games hanoi, jadi harus kita jelaskan bahwa untuk di seagames kamboja 2023 ini berbeda dengan hanoi,” kata Dito Ariotedjo.
Menurut Menpora kenaikan jumlah Atlet , karena di Hanoi cabang olahraga yang di pertandingkan lebih banyak individu sedangkan cabor individu hanoi mendapatkan 9 medali emas tidak dipertandingkan di sea games kamboja 2023, dan juga diganti dengan cabor nomor olahraga beregu.
Usai diumumkan, selanjutnya kontingen Sea Games akan menunggu jadwal untuk dikukuhkan dan dilepas secara resmi.
Adapun Sea Games Kamboja secara resmi dibuka pada 5 mei dan mempertandingkan 36 nomor pertandingan.*** Oby