Kementan Sampaikan Torehan Prestasi Kabupaten Ngawi di Festival Dewi Sri

oleh -251 Dilihat
oleh
Dirjen Tanaman Pangan, Kementerian Pertanian, Suwandi saat mengapresiasi torehan prestasi yang diraih Kabupaten Ngawi
banner 468x60

Ngawi,ebcmedia-Rombongan Kementerian Pertanian menghadiri acara Festival Dewi Sri dalam rangka memperingati HUT ke-666 Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Rabu (10/7/2024). Di Festival Dewi Sri akan dilakukan panen raya padi di 19 kecamatan.

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Ngawi, Supardi menyampaikan bahwa penyelenggaraan Festival Dwi Sri merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-666 Kabupaten Ngawi. Di acara festival ini, Pemerintah Kabupaten Ngawi ingin melakukan panen raya padi di 19 kecamatan yang ada di Ngawi.

“Kado di Hari Jadi Kabupaten Ngawi ke-666, Dirjen Tanaman Pangan, Kementerian Pertanian, Pak Suwandi langsung bisa rawuh (datang-red) di acara Festival Dewi Sri ini,” kata Supardi saat menyampaikan sambutan di acara Festival Dewi Sri.

Dirjen Tanaman Pangan, Suwandi ketika didaulat menyampaikan kata sambutan mengapresiasi penyelenggaraan Festival Dewi Sri bertajuk “Pertanian Ramah Lingkungan dan Berkelanjutan.” Suwandi juga menyampaikan salam dari Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman dan ucapan hormat kepada Bupati Kabupaten Ngawi, Ony Anwar Harsono beserta unsur Forkopimda Kabupaten Ngawi yang hadir di acara ini.

Suwandi mengutarakan bahwa tema yang diusung di acara festival ini mempunyai makna dalam, dan memang itulah yang diimpikan pemerintah untuk jangka panjang. Menurutnya, pertanian ramah lingkungan dan berkelanjutan dapat memberikan manfaat yang baik, khususnya bagi Ngawi, umumnya bagi Indonesia.

Suwandi mengutarakan, jika mendalami makna dari Dewi Sri merupakan penggabungan dari dewi-dewi yang ada, yaitu Dewi Laksmi dan  Dewi Sri, menjadi kesatuan dari sifat-sifat yang ada. Dari kesatuan dewi sakti ini menggambarkan keberhasilan panen padi dan kemakmuran rakyatnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.