Dewan Pakar AMIN Menilai Penampilan Anies Baswedan di Debat Capres bak Ahli Hukum

oleh -2128 Dilihat
banner 468x60

Jakarta, ebcmedia – Ketua Dewan Pakar Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Hamdan Zoelva mengatakan, penampilan Anies Baswedan saat debat calon presiden yang diselenggarakan pada Selasa malam (12/12/2023) di Kantor KPU sudah seperti ahli hukum.

Hal ini disampaikannya saat acara konferensi pers tentang Debat I Capres pada Kamis (14/12/2023).

“Saya tidak menyangka Pak Anies itu bisa menjelaskan negara hukum dan tujuan hukum itu seperti seorang ahli hukum berbicara,” ujar Zoelva.

Menurutnya, Anies telah menyampaikan visi misinya untuk memimpin Indonesia dengan sangat baik. Bahkan, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi periode 2013-2015 itu menilai semua yang didiskusikan sudah tersampaikan oleh Anies pada debat itu.

Hamdan Zoelva menyatakan Anies bukan hanya menyampaikan soal permasalahan hukum kepada rakyat Indonesia. Tetapi juga menyampaikan langkah-langkah yang akan dilakukannya saat memimpin nanti sudah tersalurkan sangat jelas.

Zoelva mengatakan debat adalah salah satu jalan terpenting dalam masa kampanye ini. Dengan debat, masyarakat bisa melihat visi misi antar calon presiden dengan sangat jelas.

“Debat itu bagian penting dan bahkan paling penting dari kampanye. Karena para calon presiden atau wakil presiden itu berdiri tanpa bisa dibisikkan orang yang ikut menyusun program visi misi. Maka apa yang disampaikan itu apa yang menjadi cita-cita. Sehingga masyarakat tidak membeli kucing di dalam karung,” tambahnya.

Diketahui Komisi Pemilihan Umum telah sukses menyelenggarakan debat pertama calon presiden 2024 pada Selasa, 12 Desember lalu dengan tema pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Pada Jumat, 22 Desember nanti KPU akan kembali menggelar rangkaian debat yang nantinya akan diikuti oleh calon wakil presiden dari masing-masing pasangan calon. (Dian)


 

No More Posts Available.

No more pages to load.