Debat Ketiga Calon Gubernur Jakarta Digelar, Pendukung RK Optimis Satu Putaran

oleh -204 Dilihat
oleh
banner 468x60

Jakarta, ebcmedia – Debat ketiga yang sekaligus menjadi debat terakhir pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jakarta di gelar malam ini Minggu (17/11/2024) di Hotel Sultan Jakarta Pusat.

Seluruh pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur mengikuti debat ini, tema debat terakhir ini adalah lingkungan perkotaan dan perubahan iklim. Adapun sub tema dari debat ketiga yaitu penanganan banjir, penataan pemukiman, penurunan emisi dan polusi udara serta transisi energi terbarukan; pengelolaan sampah, ketersediaan air bersih, kota layak huni dan penataan ruang terbuka hijau.

Sama seperti sebelumnya debat akan digelar selama 150 menit yang terdiri dari sesi debat 120 menit dan 30 menit untuk jeda iklan. Debat akan dibagi dalam enam segmen.

Ridwan Kamil mengenakan setelan jas dengan pin Monas berlatar belakang oranye. Suswono terlihat mengenakan kemeja berwarna putih. Relawan hingga simpatisan ramai menyanyikan yel-yel mendampingi kehadiran Paslon ini.

“Jakarta Baru, Jakarta Maju, RIDO menang satu putaran,” nyanyian yel-yel pendukung di lokasi secara berulang-ulang.

(Dhii)

No More Posts Available.

No more pages to load.