Jakarta, ebcmedia – Pengadilan Negeri Jakarta Selatan melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan mengadakan lelang tertutup terhadap 2 bidang tanah total luas 1333m2 , dan 11 bidang seluas total 2476m2, Senen (3/4/2023).
Seperti kami kutip dari laman lelang.go.id, peminat dapat langsung meng klik tombol biru yang bertuliskan ‘ ikut lelang’.
Adapun lahan tanah dan bangunan sebanyak 11 bidang tersebut berlokasi di Ragunan Rt.06, Rw 07 Kelurahan Ragunan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Harga yang ditawarkan adalah senilai Rp26,5 miliar, si penawar harus menyetorkan jaminan Rp5,3miliar, dengan batas akhir jaminan 11 April 2023.
Batas akhir penawaran adalah 12 april 2023 pukul 11.00 WIB.
Sementara itu, dua bidang tanah dan bangunan seluas total 1333m2 terletak di Kampung Kalibata Pulo Rt.007 Rw 05 Kelurahan Kalibata, Kecamatan Mampang, Jakarta Selatan.
Harga Dasar Penawaran Rp14,4 miliar, Jaminan Rp2,8 miliar.
Bagi anda yang berminat bisa melihat di https://lelang.go.id atau dapat menghubungi langsung di Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, Gedung Syafruddin Prawiranegara II, jalan Lapangan Banteng Timur 2-4, Jakarta Pusat. Call Center :150-991, email :halodkjn@kemenkeu.go.id.*** Sr