PKS Daftarkan Caleg DPR RI ke KPU

oleh -773 Dilihat
oleh
banner 468x60

Jakarta, ebcmedia – Partai Keadilan Sejahtera (PKS)  resmi mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (caleg) DPR RI,  ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (8/5/2023).

Pantauan ebcmedia, sebanyak 200 orang kader PKS mengawal jalannya pendaftaran bakal caleg DPR RI.

Di antaranya ada puluhan orang yang berbaris berjajar beberapa meter sebelum pintu gerbang. Sementara marching band berada di depan pada iring-iringan rombongan mengawal pengurus mendaftar.

Menurut Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi, sebanyak 584 bakal caleg untuk DPR RI,84 dapil dan 52 DPW PKS seluruh Indonesia juga mendaftar dan sisa dari DPW ini mendaftar tanggal 14 mei 2023.

“Hari ini kita mendaftarkan 580 bakal caleg DPR RI Pusat, dan In Shaa Allah 84 dapil sudah lengkap semua, dan yang kedua 52 DPW sudah mendaftar dan Jakarta tadi jam 8 lewat 8 menit sudah selesai. Dari 8 jumlah DPW 150 DPD sudah mendaftar hari ini dan 364 lagi In Shaa Allah sampai tanggal 14,” ucap Aboe Bakar Alhabsyi.

PKS merupakan partai politik ( parpol)  pertama yang mendaftarkan kadernya untuk menjadi bakal calon legislatif DPR RI, ke Komisi Pemilihan Umum (KPU)  RI.  (Oby/sr)

No More Posts Available.

No more pages to load.