Jakarta, ebcmedia – Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani, Sekjen Hasto Kristiyanto, Ahmad Basarah, dan Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul menyambangi markas PPP pada Senin (29/5/2023).
Puan menyebutkan kedatangan sejumlah elit PDI Perjuangan ke markas PPP tersebut untuk bersilaturahmi.
“Kami datang dengan jajaran PDIP untuk melakukan silaturahmi balasan setelah sebulan yang lalu, setelah jajaran Ketum PPP hadir ke kantor PDIP,” kata Puan.
Hal ini juga dipertegas oleh Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono yang menyatakan setelah genap satu bulan partainya berkoalisi dengan partai yang berlambang banteng itu banyak diskusi produktif antarpartai dan bekerja sama satu suara dalam dunia politik.
“Kami dengan PDIP banyak berdiskusi hal yg produktif di antaranya menindaklanjuti dari kerja sama politik antara PDIP dan PPP yang setelah kita sepakati satu bulan yg lalu. Jadi ini genap satu bulan,” ungkap Muhammad Mardiono.
Puan juga menambahkan, dalam kunjungannya telah bersepakat jika PDI Perjuangan dan PPP bekerja sama secara konkrit untuk memenangkan Ganjar dalam Pemilihan Umum Presiden 2024 mendatang.
“Pada kesempatan ini, kami Sepakat kerja sama PDIP dan PPP akan dilakukan secara berkesinambungan secara konkrit untuk bisa memenangkan Ganjar dan pileg, bersama-sama dalam satu tujuan bagaimana bangsa ini ke depan lebih baik, lebih maju, dan lebih menyejahterakan masyarakat,” tukasnya.
Selain bekerja sama dalam menyukseskan Ganjar Pranowo sebagai Capres Pemilu Presiden 2024, PDIP dan PPP juga sepakat untuk berkolaborasi dalam Pileg di tahun 2024.
“Karena Pemilu diselenggarakan bersama antara eksekutif dan legislatif maka kerja sama ini tidak putus pada Pemilu Presiden saja, tetapi juga kerja sama dalam Pemilu Legislatif,” sambung Muhammad Mardiono. (Dian/Rz)