SMRC Rilis Cawapres Paling Unggul untuk Capres Ganjar, Anies, dan Prabowo

oleh -798 Dilihat
oleh
banner 468x60

Saiful Mujani

Jakarta,ebcmedia-Lembaga Survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menganalisis beberapa nama dalam bursa calon wakil presiden. Muncul empat nama, yakni Sandiaga Uno, Erick Tohir, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Mahfud MD memiliki peluang kompetitif jika disandingkan dengan calon presiden Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto.

SMRC merilis hasil survei “Bakal Calon Wakil Presiden Pilihan Publik” melalui kanal YouTube SMRC TV, Kamis (29/6/2023). Saiful Mujani menjelaskan ada sejumlah tokoh potensial sebagai cawapres untuk tiga capres unggul, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto.

Saiful menguraikan, nama-nama tokoh yang potensial menjadi cawapres hingga Mei 2023 di antaranya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Airlangga Hartarto, Erick Thohir, Sandiaga Uno, Mahfud MD, Khofifah Indar Parawansa, Muhaimin Iskandar, Ahmad Heryawan, Andika Perkasa, hingga Yahya Chalil Staquf.

Untuk capres, kata Syaiful,  Anies Baswedan akan berhadapan dengan Ganjar dan Prabowo. Sebesar 21,9 persen, publik menilai menilai Sandiaga Uno sebagai cawapres paling baik. Sementara AHY di posisi kedua atau sebesar 16,7 persen, di belakangnya  Erick Thohir 9,6 persen, Mahfud MD 9 persen, Khofifah Indar Parawansa 6,1 persen, dan Airlangga Hartarto 5,7 persen.

Saiful menambahkan, ada nama lain yang muncul survei itu elektabilitasnya di bawah 5%. Yaitu Andika Perkasa 3,5 persen, Ahmad Heryawan 1,9 persen, Said Aqil Siradj 0,8 persen, dan di urutan terakhir Yahya Cholil Staquf 0,5 persen.

“Sedangkan responden yang belum menjawab ada 24,3 persen,” kata Saiful.

Saiful juga membuat daftar nama cawapres potensial berdasarkan capresnya. Dalam survei itu, nama Sandiaga Uno paling kompetitif sebesar 21,9 persen dan AHY 16,7 persen sebagai cawapres Anies.

“Namun survei ini dilakuakn sebelum Sandi resmi bergabung dengan PPP. Sekarang nama Sandi tidak bisa dianalisis sebagai cawapres Anies, karena partainya sudah mendukung Ganjar,” ungkap Saiful.

Karena itu, sambungnya,  jika Sandiaga dikeluarkan, maka AHY yang paling kompetitif untuk menjadi pendamping Anies, karena selisih suaranya dengan tokoh lain cukup signifikan.

Sementara Erick Thohir, Sandiaga Uno, dan Mahfud MD muncul sebagai cawapres paling potensial untuk Ganjar Pranowo. Menurut Saiful, di antara nama-nama itu, Erick Thohir dan Sandiaga Uno bersaing ketat. Hasil surveibSMRC memperlihatkan Erick Thohir  meraih perhatian publik sebesar 19,4 persen dan Sandiaga Uno 14,3 persen tidak signifikan, karena berada di rentang dua kali margin of error plus minus 3,1 persen.

“Sementara selisih Erick dengan nama-nama lain, selain Sandiaga cukup signifikan secara statistik,” jelas Saiful.

Namun, lanjutnya, tidak ada nama tokoh yang benar-benar signifikan unggul sebagai cawapres Prabowo Subianto. Berdasarkan hasil survei, Sandiaga Uno hanya mengantongi pilihan publik sebesar 13,9 persen, jika menjadi cawapres Prabowo,  sementara Erick 11,3 persen, dan Mahfud MD 11,2 persen. (Herkis)

No More Posts Available.

No more pages to load.