Jakarta- ebcmedia – Dua rumah berlantai dua di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, ludes terbakar, Kamis (10/8/2023).
Api dengan cepat berkobar dan membakar habis sejumlah bangunan rumah beserta isinya.
Lokasi kebakaran yang berada di tengah pemukiman padat sempat membuat warga panik, lantaran khawatir rumah mereka ikut terbakar.
Menurut salah satu penghuni rumah, api pertama kali muncul dari kabel terminal yang kemudian menyambar ke kasur dan lemari pakaian.
Meski sempat dipadamkan, api justru semakin membesar hingga sulit dikendalikan.
Beuntung seluruh penghuni berhasil menyelamatkan diri sebelum api berkobar hebat.
Diduga kebakaran disebabkan terjadinya korsleting listrik pada kabel terminal yang tengah digunakan.
“Mungkin korsleting listrik colokan listrik bermasalah di kamar saya. Cucu saya memanggil ada api, ada api jatuh ke bantal disiram menyambar, tidak bawa apa-apa,” ucap Cala, penghuni rumah.
Selang setengah jam kemudian, api akhirnya berhasil dipadamkan petugas damkar, meski dua bangunan rumah beserta isinya telah hangus terbakar.
Tidak ada korban jiwa maupun luka. Namun akibat kebakaran tersebut, kerugian yang diderita pemilik rumah ditaksir mencapai miliaran rupiah. (Oby)