Jakarta, ebcmedia – Eca Aura resmi bergabung dengan label Sony Music Entertainment Indonesia. Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh pihak Sony Music, yang gak sabar menyambut talenta muda ini ke keluarga besar mereka.
Suara merdunya telah menarik perhatian sejumlah penyanyi papan atas, terutama saat ia sering berduet dalam berbagai kesempatan.Perjalanan kariernya terus berkembang, hingga kini ia bersiap melangkah ke industri musik sebagai penyanyi profesional.
Berawal dari seorang kreator di TikTok pada tahun 2020, Eca kemudian terpilih menjadi duta merek AURA Esports.Dengan bergabung bersama Sony Music Entertainment Indonesia, Eca dijadwalkan segera debut resmi sebagai penyanyi.
“Warm welcome untuk Elsa Japasal!” ujar Alyssia Sutedjo, A&R Manager Sony Music Entertainment Indonesia, dalam siaran persnya, Selasa (3/12/2024).

Keputusan merekrut Elsa didasari kepribadian Elsa yang menarik perhatian serta kemampuan vokalnya yang gak main-main.
“Suara Elsa itu lembut dan unik banget, beda jauh dari cara dia ngomong yang ceria. Apalagi dia udah sering kolaborasi dengan banyak artis, menunjukkan betapa fleksibel dan berbakatnya dia,” tambah Alyssia.
Eca sebelumnya sempat mencicipi dunia tarik suara dengan berkolaborasi bersama Juicy Luicy dalam lagu “Tak Di Tanganku”, yang telah meraih lebih dari 2 juta tayangan di YouTube. Ia juga sukses tampil di acara bergengsi Indonesia Africa Forum 2024, di mana penampilannya mendapat banyak apresiasi.
Bergabungnya Elsa dengan Sony Music adalah awal dari perjalanan kariernya yang lebih serius di industri musik. Bahkan, pihak Sony sudah mengonfirmasi Elsa tengah mempersiapkan karya baru berupa single yang bakal rilis tahun depan.
“Ditunggu aja, 2025 bakal ada single baru dan kejutan menarik lainnya dari Elsa,” kata Alyssia dalam rilisnya.
Elsa Japasal dikenal publik bukan cuma karena bakatnya, tapi juga kepribadiannya yang kocak dan menghibur. Namun, di balik semua itu, ternyata dia punya sisi musikal yang besar.
(Dhii)